HTC M7 Dibekali Teknologi Kamera Ultrapixel

HTC akan menggebrak pasar smartphone melalui flagship-nya, HTC M7. Smartphone HTC M7 kabarnya tak lagi menggunakan kamera dengan sebutan megapiksel, melainkan menggunakan teknologi canggih yang disebut dengan ultrapixel. Seperti apakah ultrapixel? Bagaimana cara kerja ultrapixel? Berikut ulasannya.


Berdasarkan informasi dari situs Pocket-Iint, HTC ajan menggunakan sensor kamera ultrapixel untuk smartphone flagship HTC M7. Seperti informasi sebelumnya, HTC M7 mengusung kamera dengan resolusi 13,1 megapiksel.

Berbeda dengan sensor kamera 13 megapiksel milik ponsel lainnya yang menggunakan sebuah sensor tunggal 13,1 megapiksel, HTC M7 dengan teknologi ultrapixel ini menggunakan empat buah sensor 4,3 megapiksel untuk mengambil sebuah gambar.

HTC mengungkapkan, teknologi ultrapixel ini akan menghasilkan sebuah foto melalui empat lapisan sensor 4,3 megapiksel yang digabung menjadi satu dan akan menghasilkan foto yang lebih tajam dan representasi yang lebih akurat dibanding teknologi konvensional.

Tak hanya soal kamera, HTC M7 kabarnya akan mengusung teknologi suara yang lebih baik. Sejak mengakuisisi saham Beats Audio, hampir semua smartphone HTC dibekali fitur Beats Audio. Tahun 2013 ini, HTC akan membuat gebrakan di sektor audio bersama Dr Dre, pembesut Beats Audio.

HTC M7 sendiri adalah smartphone flagship yang kemungkinan akan segera dirilis pada kuartal pertama tahun 2013 ini. Mengikuti tren smartphone tahun 2013, HTC M7 ini dibekali layar berukuran 4,7 inci dengan teknologi Super LCD 2 khas HTC dengan resolusi HD 1920 x 1080 piksel.

Dapur pacu HTC M7 ini cukup powerfull, ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon S4 Pro quad-core. Chipset ini juga digunakan pada LG Optimus G, Google Nexus 4, dan HTC Droid DNA, tetapi chipset ini berlari lebih cepat di HTC M7 dengan kecepatan 1,7GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 2GB serta grafis Adreno 320.

Seperti yang dilansir dari CNET (05/02/2013), sampai saat ini belum ada informasi resmi mengenai rilis smartphone HTC M7. Kabarnya, smartphone HTC M7 ini akan tampil di ajang Mobile World Congress (MWC) 2013. Mari kita tunggu saja.

© TAMORANEWSCOM

0 comments for "HTC M7 Dibekali Teknologi Kamera Ultrapixel"

Leave a reply

Copyright © 2010 - 2017. Tamora Tekno - All Rights Reserved
Hosting by : Blogger - Hostinger
Template inspired by Tamoranewscom
Editing by Tamoramedia