Samsung Perkenalkan Galaxy Tab 3


Nafas Samsung masih panjang. Belum lenyap pemberitaan tentang Galaxy S4, vendor asal Korea Selatan itu kembali mengumumkan kehadiran Galaxy Tab 3. Tablet yang sudah digembar-gemborkan sejak Januari silam.

Tablet Android teranyar ini muncul dengan lebar layar 7 inci, dengan desain menyerupai Samsung Galaxy S4, seperti "saudaranya" yang berlayar 8 inci, perangkat ini juga hadir dalam dua versi, yakni versi Wi-Fi dan 3G. Bedanya, pada versi 3G, pelanggan bisa menelpon, SMS, dan Internet nirkabel.

Samsung Galaxy Tab 3 dirancang lebih ringkas dan ringan dari versi-versi sebelumnya. Dilansir GSMArena, 29 April 2013, tablet ini mempunyai panjang 18,8 cm dan lebar 11,1 cm. Ketebalannya tidak sampai 1 cm. Dibandingkan Galaxy Tab 2 yang mempunyai dimensi 19,3 x 12,2 x 1 cm.


Selain itu, sangat sulit menemukan perbedaannya dengan versi pendahulu. Semua nyaris sama, termasuk penempatan tombol dan port. Galaxy Tab 3 7-inci ini juga menggunakan layar TFT beresolusi WSVGA (1024x600 piksel), prosesor dual-core 1,2 GHz, dan RAM 1 GB.

Di pasar, Anda bisa memilih di antara pilihan kapasitas storage, yakni versi 8 GB dan 16 GB, meski sebenarnya bisa diperbesar dengan kartu microSD. Selain itu, tablet generasi ketiga ini dilengkapi dual-band Wi-Fi a/b/g/n, Bluetooth 3.0, dan baterai 4.000 mAh.

Soal versi sistem operasi, ya Galaxy Tab 3 rilis dengan versi terbaru dari OS Android, yaitu OS Android 4.1 Jelly Bean. Mungkin masih kalah canggih dari jagoan Samsung yang baru, Galaxy Mega.

Jika sesuai jadwal resmi, Samsung akan mulai menggelontorkan tablet anyar ini secara bertahap ke pasar global, mulai awal Mei untuk versi Wi-Fi dan bulan Juni untuk versi 3G.

© TAMORANEWSCOM

0 comments for "Samsung Perkenalkan Galaxy Tab 3"

Leave a reply

Copyright © 2010 - 2017. Tamora Tekno - All Rights Reserved
Hosting by : Blogger - Hostinger
Template inspired by Tamoranewscom
Editing by Tamoramedia